TranMadura.com Sumenep – Jalan Lingkar Barat, Batuan Sumenep Madura Jawa Timur masih sepi dari lampu penerangan jalan umum (PJU). Otomatis, jika malam hari kondisinya gelap, sehingga, dikeluhkan pengguna jalan, itu lantaran berbahaya dan bisa menyebabkan kecelakaan lalu lintas (laka lantas).Rabu 28/9/2016
“Kalau jalannya memang sudah bagus, tapi lampu penerangnya minim. Sehingga, kalau malam hari terlihat sangat gelap. Jadi, berbahaya kalau tidak ditambah lampu penerang,” kata, Asmuni, salah satu pengguna jalan.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Sumenep Mohammad Fadhilah mengaku sudah menyiapkan PJU untuk lingkar Barat hingga Asta Tinggi. Namun, tidak melalui APBD Sumenep 2016. “APBD tidak menganggarkan untuk PJU di Lingkar Barat. Tapi, dipastikan penerangan akan ada tahun ini,” katanya.
Dia mengungkapkan, lampu penerangan itu akan dibangun melalui dari BPWS (Badan Pengembangan Wilayah Suramadu). Dan, kemungkinan lampu itu sudah nyala sekitar dua bulan lagi. “Dua bulan lagi sudah nyala, tunggu saja. Soal anggarannya yang tahu BPWS, kami tidak berwenang,”katanya. (hy)