banner 728x90
Tak Berkategori  

Harlah PMII Ke-57, Ini Cara Unik Aktivis PMII Pamekasan Merayakan


Transmadura.com, Pamekasan – Akun Facebook Anis Cipta Dewata mendadak menyedot perhatian pemilik akun lainnya. Pasalnya, dihari perayaan lahirnya Organisasi ekstra kampus Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) ke-57, ia merayakannya dengan cara yang tak lazim alias unik.

Dua foto yang diunggah tampak jelas terbentang bendera khas warga pergerakan yang dipasang tepat diatas bendera merah putih. pernak pernik kertas creap berjejer menghiasi dinding kediaman pengasuh Pondok Pesantren Nurul Hikmah Blumbungan Pamekasan ini.

banner 728x90

Bahkan, status yang diunggah 10 jam lalu dengan captions “Mabuk Syizaa… ” tampak Anis Cipta Dewata seorang diri sedang menikmati Shiza dengan asap yang cukup tebal, menyedot 62 komentar dan 98 likes.

FB_IMG_1492436100280

“Inilah kami wahai Indonesia,” tulis akun Wafir El-sa.

“Biru kuning,” balas akun facebook Alan Bregas.

Bahkan, netter Anam Freez turut mengementari posisi bendera PMII yang dipasang diatas bendera merah putih yang merupakan lambang negara Indonesia.

“Pas nagere PMII….benderax ada d atas…ziiiip (pas jadi negara PMII, benderanya ada di atas),” tulisnya.

“Harus kak,” timpal Anis Cipta Dewata.

“Tangan terkepal dan maju kemuka… Semangat PMII masuk pesantren nurul hikmah,” tulisnya menambah panjang rentetan komentar diatasnya. (Jie/Boy).

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *