banner 728x90

Saka Wira Kartika Kodim 0827/Sumenep Adakan Sosialisasi Kepada Pramuka SMA Nurul Jadid Batang-Batang


Transmadura.com, Sumenep – Bertempat di Aula SMA Nurul Jadid Kecamatan Batang – Batang telah dilaksanakan Sosialisasi Pembinaan Pramuka Saka Wira Kartika Kodim 0827/Sumenep yang dipimpin oleh Pasiterdim 0827/Sumenep Kapten Inf. Suratman yang diikuti 75 orang Pramuka dari SMA. Nurul – Jadid baik laki – laki maupun Peremuan. Jumat ( 21/4/2017).‎

Acara yang di isi langsung oleh 5 orang Pembina Saka Wira Kartka dari  Kodim 0827/Sumenep di hadiri Danramil 0827/Sumenep beserta Anggota dan para pembina dari SMA Nurul Jadid sendiri.‎

banner 728x90

Kapten Suratman mengharapkan bahwa, untuk setiap anggota diharapkan menguasai Pengetahuan Krida dalam Kepramukaan Saka Wira Kartika. Diantara Navrat Mounteenering, Pioneer, Survival dan bencana alam, sehingga Organisasi Saka Wira Kartika dan di harapkan kepada Pramuka yang ada di SMA ini contoh dan mempunyai pengetahuan sama dengan Saka Wira Kartika.‎

Baca Juga :   Temuan Mayat Laki Laki di Sumenep Tanpa Identitas

“Dan diharapkan juga setiap anggota  harus punya buku panduan tentang Krida-krida dalam Kepramukaan seperti yang dimiliki oleh seluruh anggota Saka Wira Kartika. Dalam hal Krida Mounteenering diajarkan tentang ketrampilan ketangkasan, sedangkan Krida Navrat bagaimana tata cara penggunaan kompas serta menyambung peta,” jelasnya.

Dalam Krida bencana alam seperti bencana alam banjir, angin puting beliung dan bencana tanah longsor harus mengetahui tindakan -tindakan apa yang harus dilakukan dalam ikut serta membantu proses membantu dalam penanganan bencana alam. Ungkap Pembina Santoso ‎

“Sementara harapan kami diselenggarakan Sosialiasi Pramuka Saka Wira Kartika, yaitu terwujudnya generasi muda Indonesia yang memiliki kepribadian Pancasila, Terwujudnya generasi muda yang memiliki pengetahuan, ketrampilan dan kesadaran dalam membela Negara Indonesia, Tumbuhnya kebanggaan Generasi Muda sebagai Warga Negara Indonesia yang Ber-Bhineka tunggal ika, Terbentuknya fisik dan mental serta kepribadian yg baik dikalangan Generasi Muda dalam menghadapi berbagai pengaruh negatif , Terbentuknya  Generasi Muda yang mandiri, peduli, bertanggung jawab dan berpegang teguh pada nilai dan Norma Masyarakat,” pungkasnya. (Pur/red)IMG-20170421-WA0031

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *