SUMENEP, (TransMadura.com) -Fattah Jasin menunjukkan keseriusannya untuk maju dalam pilkada 2020 mendatang. Buktinya, FJ mendatangi kantor Partai Persatuan Pembangunan (PPP) untuk mendaftar ke Desk Pilkada dengan mengembalikan formulir pendaftaran di Jln. Lingkar Barat Babbalan, Batuan Sumenep, selasa, (21/1/2020).
Kedatangan Fattah Jasin ke Desk Pilkada PPP, disambut hangat oleh petinggi-petinggi DPC PPP Sumenep. Pengembalian formulir, langsung diterima, Kyai Ahmad Salim, ketua Desk Pilkada DPC PPP Sumenep.
Hal ini, Fatta Jasin atau GUS (acing) mempunyai alasan yang kuat untuk maju bacabub 2020, salah satu faktornya adalah dapat dorongan dan dukungan para alim ulama dan tokoh masyarakat, serta punya keinginan untuk mengabdikan diri pada tanah leluhur dengan mengusung visi memakmurkan desa, meratakan pembangunan dan kesejahteran masyarakat.
Menariknya lagi, ketika mengembalikan formulir ke Desk Pilkada Sumenep. Fattah Jasin sempat berziarah ke pemakaman Asta Tinggi.
Fattah Jasin, menyampaikan di depan para petinggi DPC PPP Sumenep. Jika dirinya ada ikatan nasab dengan Ra Mamak, ketua DPC PPP Sumenep. “Saya dan Ra Mamak, memiliki ikatan Nasab dari Bindara Ibrahim (saudara Bindara Saod). ungkapnya.
Secara mekanisme PPP, mempunya arti para alim ulama khususnya di kota sumenep secara matematis kota sumenep, mayoritas islam dan masyarakatnya masih taklim terhadap kyia. “Apabila kualisi PKB dan PPP memberikan satu suara insyallah akan melahirkan suatu kemenangan,” ujarnya.
(Ibnu/Red)