banner 728x90
Tak Berkategori  

Benda Mirip Bom Dikabarkan Jatuh Diperairan Selat Gili Raja


Transmadura.com, Sumenep – Benda misterius mirip drum warna hitam dikabarkan jatuh di desa Lombang, Kepulauan Gili Raja, Kecamatan Gili Genting, Sumenep, Madura, Jawa Timur, gegerkan warga setempat, Senin (26/9/2016).

Menurut Sudarsono, Warga Kepulauan setempat, benda yang diduga bom oleh warga jatuh menimpa kandan sapi milik warga setempat. “Warga menduga itu bom, namun hingga kini kami belum bisa memastikan benda apa itu,” ujarnya.

banner 728x90

Dijelaskan pula, tidak hanya benda tersebut yang menggegerkan warga, sebuah kapal belum diketahui jenisnya juga dikabarkan jatuh diperairan selatan Gili Raja.

“Kapal itu diketahui jatuh setelah sempat terlihat menjatuhkan barang yang diduga bom oleh warga,” paparnya.

Sementara, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Sumenep Febrianto menyatakan, memang ada informasi kecelakaan pesawat. Namun ia tidak berani memastikan karena belum menerima informasi.

Baca Juga :   Paripurna Pembentukan Komisi DPRD Sumenep 2024, Ini Susunannya

“Kabarnya begitu (pesawat jatuh). Ditemukan serpihan di laut dan sekarang sudah ada di Kepala Desa setempat,” kata Febrianto saat dihubungi melalui sambungan telepon.

Sayangnya, pihaknya mengaku belum bisa melihat detail serpihan-serpihan yang ditemukan tersebut. “Belum tahu, belum tahu,” katanya.(Boy/Hy)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *